Senin, 24 Agustus 2015

Kuliner Sehat ala Dillenia Kitchen Bogor













Salmon Baked Rice
Salmon Baked Rice

Kuliner Sehat ala Dillenia Kitchen BogorBanyak orang yang berpendapat, kalau berkunjung ke Bogor tidak lengkap kalau belum wisata kuliner. Banyak sajian kuliner yang bisa dicoba di kota Bogor macam-macam masakan tradisional khas bogor, masakan indonesia hingga masakan internasional. Mulai dari pedagang kaki lima, kedai, resto atau kafe tersedia lengkap tinggal pilih mana yang kamu suka. Eits, tapi kira-kira makanannya sehat ga ya? Biasanya kamu-kamu yang sedang menjalani diet atau alergi dengan MSG sangat selektif memilih makanan yang akan dikonsumsi, tapi bukan berati yang tidak sedang diet atau tidak alergi MSG tidak perlu peduli apa yang dimakan. Makanan sehat itu penting. Pernah dengar istilah “You are what you eat” nah, agar badan kamu tetap fit maka kamu harus makan makanan yang sehat.









Beef Burger Mashed Potato

Salah satu pilihan Resto yang menyajikan makanan-makanan sehat adalah Dillenia Kitchen (nama latin dari Bunga Sempur- tanaman yang tumbuh di sekitar lapangan Sempur ). Resto & Cafe bentukan dosen-dosen IPB ini mengusung konsep Healthy and Delicious Food. Jadi, makanannya dipilih dari bahan segar, dan beras yang digunakan adalah beras organik. tanpa vetsin/MSG tambahan sebagai penyedap rasa.









Dillenia Smoked Beef

Menu Sehat unik dan lezat dari Dillenia Kitchen


Meskipun tidak menggunakan tambahan MSG, hidangan di Dillenia Kitchen tetap terjaga kelezatannya. Tengok saja menu andalannya yaitu Baked Rice, Nasi panggang berbumbu gurih dipadu dengan pilihan lauk seperti salmon atau chicken fillet renyah yang disajikan hangat bersama sayuran segar dan keju mozarella yang meleleh diatasnya. Tidak kalah lezat ada Mie ayam Topping Beef Burger, Smoked Beef, Beef Burger Mashed Potato dan camilan seperti Banana Split, Pisang Bakar atau Colden Ball yang harus kamu coba.









Aloevera Orange, Green Veggie, Aloevera Strawberry

Untuk Minuman, ada yang istimewa di Dillenia Kitchen dan menjadi andalan yaitu : Green Vegie (Campuran sayuran & mangga),  Aneka Paduan Lemongrass, Aloevera Strawberry, Aloevera Orange
Dillenia Kitchen memiliki ruang privat, dilengkapi dengan AC, cocok untuk pertemuan atau meeting.  Silakan mencoba menyantap hidangan di coffe corner sambil menikmati pemandangan dan lalu lalang kendaraan kota Bogor dari atas. Selain itu, Lokasi  Dillenia Kitchen sangat strategis di pusat kota Bogor yang tentunya mudah untuk dijangkau.









Mie Ayam Topping Burger

 

PROMO Dillenia


Ada penawaran menarik untuk para pelanggan Dillenia Kitchen Bulan ini, karena ada diskon 50% untuk item tertentu pada hari minggu (jam 08.00 s/d 12.00) berlaku hingga akhir Agustus 2015 dan jika kamu selfie dengan menu Dillenia Kitchen lalu upload ke instagram kamu dan instagram Dillenia Kitchen @dilleniakitchen kamu berkesempatan memenangkan Voucher Rp. 100.000 untuk 5 orang pemenang sampai dengan Oktober 2015.
Setiap bulan akan selalu ada promo promo menarik buat pecinta Kuliner di Kota Bogor

Alamat Dillenia Kitchen


Dillenia Kitchen
Jl. Pajajaran no. 25 (Apotik Prima) - Seberang Hotel Pangrango Bogor
0251- 8384491





Senin, 17 Agustus 2015

5 Resep dan Cara Membuat Seblak Rumahan





5 Resep dan Cara Membuat Seblak Rumahan - Seblak adalah makanan yang terkenal berawal di daerah Bandung, lalu menyebar ke kota-kota lain di Jawa Barat Seperti Bogor, Cianjur dan Depok sebagai camilan yang lezat dan menggugah selera. Seblak sebenarnya masakan sederhana yang terbuat dari kerupuk seblak yang biasanya jenis kerupuk aci berwarna jingga atau kerupuk udang berwarna putih dan ditumis dengan bumbu pedas juga aneka topping yang menjadikan seblak sebagai camilan favorit terutama dimakan panas saat udara dingin. Ada beberapa variasi masakan seblak yang bisa dicoba, kali ini listraveling.com akan membagikan resep aneka seblak yang bisa dicoba di rumah.

Seblak Basah


500 gram kerupuk aci mentah berwarna jingga

4 butir telur ayam

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

2 batang daun bawang, diiris halus

10 siung bawang putih

2 buah tomat merah

1 cm kencur

6 buah cabai merah atau sesuai selera

15 buah cabai rawit atau sesuai selera

2 batang daun bawang iris

Air Secukupnya

Minyak Secukupnya

Garam Secukupnya

Gula Secukupnya

Cara Membuat Seblak Basah



  • Rebus kerupuk hingga lunak. Angkat, tiriskan.

  • Rendam kerupuk dengan air panas.

  • Haluskan bawang, tomat, kencur dan cabai, sisihkan

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.

  • Masukkan telur. Aduk sampai telur berbutir-butir.

  • Tiriskan kerupuk lalu masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan air sesuai selera.

  • Tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, tumis sampai meresap.

  • Taburkan daun bawang iris. Aduk rata. Angkat. Sajikan.


 

Seblak Kering


500 gram kerupuk udang atau kerupuk ikan

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

10 siung bawang putih

1 cm kencur

15 buah cabai rawit merah atau sesuai selera

Minyak Secukupnya

Garam Secukupnya

Gula Secukupnya

Cara Membuat Seblak Kering



  • Goreng kerupuk udang, angkat, tiriskan.

  • Haluskan bawang, kencur dan cabai, sisihkan.

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum dan kering.

  • Masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan sedikit air.

  • Tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, aduk rata. Angkat. Sajikan.


 

Seblak Makaroni


500 gram makaroni

4 butir telur ayam

20 gram sosis matang

20 gram bakso matang

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

2 batang daun bawang, diiris halus

10 siung bawang putih

2 buah tomat merah

1 cm kencur

6 buah cabai merah atau sesuai selera

15 buah cabai rawit atau sesuai selera

2 batang daun bawang iris

Air Secukupnya

Minyak Secukupnya

Garam Secukupnya

Gula Secukupnya

Cara Membuat Seblak Makaroni



  • Rebus makaroni hingga lunak. Angkat, tiriskan.

  • Rendam kerupuk dengan air panas.

  • Haluskan bawang, tomat, kencur dan cabai, sisihkan

  • Potong-potong sosis dan bakso, sisihkan

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.

  • Masukkan telur. Aduk sampai telur berbutir-butir.

  • Masukan sosis dan bakso, aduk rata

  • Tiriskan makaroni lalu masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan air sesuai selera.

  • Tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, tumis sampai meresap.

  • Taburkan daun bawang iris. Aduk rata. Angkat. Sajikan.


 

Seblak Ceker




200 gram kerupuk aci mentah berwarna jingga

200 gram ceker ayam

4 butir telur ayam

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

2 batang daun bawang, diiris halus

10 siung bawang putih

2 buah tomat merah

1 cm kencur

6 buah cabai merah atau sesuai selera

15 buah cabai rawit atau sesuai selera

2 batang daun bawang iris

Air Secukupnya

Minyak Secukupnya

Garam Secukupnya

Gula Secukupnya

Cara Membuat Seblak Ceker



  • Rebus kerupuk hingga lunak. Angkat, tiriskan lalu rendam kerupuk dengan air panas.

  • Rebus ceker hingga empuk, angkat, sisihkan

  • Haluskan bawang, tomat, kencur dan cabai, sisihkan

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.

  • Masukkan telur. Aduk sampai telur berbutir-butir.

  • Masukan ceker, aduk hingga rata

  • Tiriskan kerupuk lalu masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan air bekas merebus ceker sesuai selera.

  • Tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, tumis sampai meresap.

  • Taburkan daun bawang iris. Aduk rata. Angkat. Sajikan.



Seblak Mie




200 gram kerupuk aci mentah berwarna jingga

1 bungkus Mie instan goreng

4 butir telur ayam

20 gram sosis matang

20 gram bakso matang

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

2 batang daun bawang, diiris halus

10 siung bawang putih

2 buah tomat merah

1 cm kencur

6 buah cabai merah atau sesuai selera

15 buah cabai rawit atau sesuai selera

2 batang daun bawang iris

2 sdm kecap

Air Secukupnya

Minyak Secukupnya

Garam Secukupnya

Gula Secukupnya

Cara Membuat Seblak Mie



  • Rebus kerupuk hingga lunak. Angkat, tiriskan.

  • Rendam kerupuk dengan air panas.

  • Rebus mie instan, pisahkan bumbunya, sisihkan.

  • Potong-potong bakso dan sosis, sisihkan

  • Haluskan bawang, tomat, kencur dan cabai, sisihkan

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.

  • Masukkan telur. Aduk sampai telur berbutir-butir.

  • Masukan sosis, bakso dan mie instan, aduk rata.

  • Tiriskan kerupuk lalu masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan air sesuai selera.

  • Tambahkan bumbu mie instan, kecap, garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, tumis sampai meresap.

  • Taburkan daun bawang iris. Aduk rata. Angkat. Sajikan.


Pelengkap seblak dapat berupa penambahan irisan jeruk limau atau taburan bawang goreng sesuai selera.
Resep Masakan 5 Resep dan Cara Membuat Seblak Rumahan ini dibuat oleh Kuliner Indonesia dan Resep Indonesia





Kamis, 13 Agustus 2015

Resep Membuat Ayam Bakar Pedas Gurih dan Manis













Resep Membuat Ayam Bakar Pedas Gurih dan Manis
Resep Ayam Bakar Pedas Gurih Manis

Resep Membuat Ayam Bakar Pedas Gurih dan Manis - bosan dengan ayam goreng pada umumnya? Ingin merasakan olahan ayam rumahan yang enak dengan cara membuatnya mudah di praktekan?
Mungkin kamu harus coba menu resep ayam pedas manis satu ini. Sensasi ayam menyegarkan karena di baluri dengan bumbu seperti daun jeruk dan merica, ditambah manis kecap pilihan, membuat siapa saja yang memakannya pasti tambah selera. Tidak perlu berlama lagi, mari kita memasak Ayam Bakar Gurih ini:

Bahan - bahan ayam bakar manis gurih dan pedas



  • 1,5 kg sayap ayam, bisa juga pakai bagian lain

  • 3 lembar daun salam

  • 5 lembar daun jeruk

  • 3 batang serai, geprek

  • Kecap manis secukupnya sesuai selera manis masing2 bunda

  • Kecap asin secukupnya

  • 1 sdt pasta asam jawa ( 1 sdm asam jawa di campur air panas )

  • 1 gelas air/ secukupnya Garam, gula dan royco secukupnya


 

Bahan - bahan yang dihaluskan Blender



  • 9 bawang merah

  • 5 bawang putih

  • 4 centi lengkuas

  • 4 centi jahe

  • 3 centi kunyit

  • 1 sdm ketumbar sangrai

  • 1 sdt merica serbuk

  • 25 biji cabe rawit / sesuai selera

  • 4-5 sdm cabe giling/ sampai bumbu berwarna merah ( bisa juga pakai cabe segar )


 

Cara membuat ayam bakar pedas manis



  • Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk dan daun salam hingga harum dan tidak langu.

  • Masukkan ayam, aduk hingga ayam kaku. Masukkan air, asam jawa, kecap manis, kecap asin dan garam. Aduk rata.

  • Ungkep ayam hingga ayam empuk sambil sekali2 di aduk.

  • Matikan api dan biarkan hingga dingin ( sambil menunggu biar bumbu lebih meresap lagi, lebih enak kalau di biarkan semalaman ).

  • Kemudian panggang di bara api atau di atas bara arang lebih enak.


 

Tips Ayam Bakar Manis Gurih



  • Penambahan air secukupnya, biar kentalnya pas tidak kebanyakan air

  • Bila tidak terdapat bara arang, bisa gunakan oven sebagai alat pembakarannya

  • Untuk rasa asin saya pakai perbandingan garam : kecap asin = 1:1


 

Sambal Pilihan Ayam Bakar


Hidangkan dengan sambal pilihan seperti
Sekian dari artikel Resep Membuat Ayam Bakar Pedas Gurih dan Manis


Selasa, 21 Januari 2014

Resep Masakan Yu Sheng

[ad_1]

Post image for Resep Masakan Yu Sheng

Yee sang secara harfiah berarti ikan mentah. Akan tetapi dalam bahasa Cina kedengarannya seperti yu sheng yang dapat diartikan sebagai peningkatan dalam kelimpahan. Menjadi simbol dari kekayaan, kemakmuran dan nasib baik.

Yu sheng meruapakan racikan sayuran yang beri saus. Terdiri dari beragam sayuran seperti lobak warna-warni, jahe, timun dan wortel serta jeruk Bali. Racikan salad ini mempunyai 4 rasa; asin, manis, pahit, dan pedas. Yu shengmerupakan makanan pembuka saat jamuan makan malam Tahun Baru Cina.

Jika ingin meracik sendiri, situs Noob Cook (21/01/2014) memberikan perincian bahan dan alat yang harus disiapkan.

1. Bahan utama
Siapkan 1 batang wortel kupas kulitnya, 1 batang lobak putih, 1 buah mentimun, 2 sendok makan acar jahe merah Jepang, 50 gram buah pomelo atau jeruk bali, pewarna makanan merah dan hijau, minyak untuk menggoreng dan manisan seperti kulit jeruk, jahe, dan jamur enoki.

2. Bahan pelengkap
Untuk pelengkapnya, 1 sendok makan biji wijen sangrai, 1 sendok makan kacang goreng yang dicincang halus, 1 sendok teh bubuk kayu manis, sejumput lada putih, 1 sendok makan extra virgin olive oil dan kulit pangsit goreng yang dipotong kecil.

3. Saus
Buatlah saus dengan 2,5 sendok makan saus plum, 1 sendok teh minyak wijen, air panas untuk melarutkan hingga cukup kental. Resep saus ini dapat digunakan untuk 2 porsi. Anda dapat melipatgandakan jumlahnya untul menyajikan 4 atau 6 porsi.

4. Memilih jenis ikan
Yu Sheng biasanya diberi campuran irisan ikan mentah. Ikan yang digunakan biasanya menggunakan irisan fillet salmon, tuna, atau kerapu dan bisa juga ditambahkan dengan irisan abalone.

5. Siapkan alat
Siapkan pengupas sayuran khusus dengan bentuk ‘gigi’ atau batang korek api atau alat pengiris mandolin untuk memotong-motong sayuran dengan cepat, biasanya bentuk yang dihasilkan strip tipis panjang, siapkan piring bulat untuk menaruh bahan utama sebagai kebulatan yang melambangkan kecukupan.



[ad_2]

Kamis, 23 Agustus 2012

Resep Masakan Steak Ikan Marlin

[ad_1]

Post image for Resep Masakan Steak Ikan Marlin

Bahan:

Bumbu marinate:

  • 3 sdm minyakgoreng/mentega di cairkan
  • 3 siung bawang putih (di keprek, di cincang halus)
  • 1/2 jari jahe (di cincang halus)
  • 1,5 sdm minyak ikan
  • 1 sdm jeruk nipis / lemon
  • 1 sdt garam
  • 2 sdt cabe merah bubuk
  • 1 sdt merica hitam
  • Semua bahan di campurjadi satu
  • 300 gr (3 potong) Ikan marlin

Cara Membuat:

  • Bersihkan ikan
  • Beri bumbu marinaten kesemua ikan
  • Diamkan selama 30 menit
  • Siapkan loyang /teflon untuk membakar
  • Bakar ikan selama 2-3 menit di tiap sisinya hingga seluruh daging bewarna putih


[ad_2]

Resep Kue Kering Aroma Lemon

[ad_1]

Post image for Resep Kue Kering Aroma Lemon

Bahan:

  • 200 g mentega tawar
  • 175 g gula bubuk
  • 2 sdm susu cair
  • 2 kuning telur ayam
  • 1 putih telur ayam
  • 1/2 sdm kulit jeruk lemon parut

Ayak:

  • 250 g lepung terigu
  • 75 g tepung maizena

Lapisan lemon: tim hingga leleh, aduk rata:

  • 400 g gula bubuk
  • 2 sdm mentega tawar
  • 3 sdm air jeruk lemon
  • 1/8 sdt pewarna kuning

Cara Membuat:

  • Siapkan loyang datar ukuran 30 x 30 x 3 cm, olesi dengan mentega hingga rata. Sisihkan.
  • Kocok mentega, gula dan susu hingga lembut. Masuk-kan telur satu demi satu sambil kocok terus hingga mengembang.
  • Tambahkan tepung terigu-maizena ayak sambil aduk perlahan hingga rata.
  • Ambil 1 sdt adonan, bulatkan, pipihkan. Lakukan hingga adonan habis. Atur di atas loyang.
  • Panggang dalam oven panas suhu 170° C selama 25 menit hingga matang. Angkat, biarkan dingin.
  • Penyelesaian: Salut dengan adonan lapisan lemon hingga rata. Sisihkan hingga kering.
  • Simpan dalam staples, tutup rapat.


[ad_2]

Resep Kue Cake Bolu Gulung Isi Vla Buah

[ad_1]

Post image for Resep Kue Cake Bolu Gulung Isi Vla Buah

Bahan:

Bolu:

  • 8 kuning telur ayam
  • 1/8 sdt vanili bubuk
  • 75 g gula bubuk
  • 100 g mentega tawar, kocok lembut
  • 1 sdm gula bubuk, untuk taburan

Ayak:

  • 40 g tepung terigu
  • 10 g tepung maizera
  • 25 g cokelat bubuk

Isi:

  • 300 ml susu cair
  • 75 g gula pasir
  • 3 butir kuning telur ayam, kocoklepas
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 35 g tepung maizena, larutkan dalam 1 sdm air
  • 1/2 kaleng (200 g) koktil buah kalengan, tiriskan, cincang kasar, slap pakai

Cara Membuat:

  • Siapkan loyang ukuran 30 x 30 x 3 cm, olesi dengan mentega dan taburi dengan terigu hingga rata. Sisihkan.
  • Bolu:
  • Kocok kuning telur, vanili dan gula hingga me-ngembang.
  • Tambahkan campuran terigu sedikit demi sedikit sambil aduk perlahan hingga rata.
  • Masukkan mentega kocok, aduk rata. Tuang ke dalam loyang, ratakan.
  • Panggang dalam oven panas suhu 180° C selama 7 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelat-an. Angkat.
  • Balikkan di atas kertas roti yang telah ditaburi gula bubuk. Gulung segera. Sisihkan.

Isi:

  • Didihkan susu dan gula di atas api sedang sambil aduk rata.
  • Masukkan kuning telur dan vanili, aduk cepat. Tuang larutan maizena, aduk rata.
  • Masak terus hingga kental. Angkat, biarkan dingin.

Penyelesaian:

  • Buka gulungan bolu, olesi permukaan dalamnya dengan via hingga rata, taburi dengan koktil buah.
  • Gulung kembali bolu sambil padatkan.
  • Potong melintang 1/2 cm.
  • Sajikan.


[ad_2]